Bazaar Online: Rumah Busana Aliyah Story

Bisnis fashion busana muslim yang selalu berkembang membuat saya mulai mencoba bisnis Online dan pada 08 November 2013 Fan Page Rumah Busana Aliyah pun berdiri.  Dan mulai Januari 2014, Rumah Busana Aliyah juga ada di Tokopedia untuk mempermudah transaksi online dan menambah kepercayaan customer.

Rumah Busana Aliyah menyediakan berbagai gamis, tunik, jilbab dan aksesoris dari brand ternama seperti Al Madani, Aufa, Azka, Azkasyah, Clover Clothing, Dayyan Clothing, Dzikr Clothes, Esme, Florania, Faico, Faira, Jeehana, Keiia, Kuru Kids, Larasati, Lentik, M-Covered, Moon Hijab, Moslema, Mybamus, New Najla, Nuhijab, Numeta, Nurrin, Osmoes, PN Fashion, Polite, Qirani, Queena, Razita, Rima, Salfaz, Shejab, Thaluna, Tuneeca, Zelia dan Zenitha.

Masing-masing brand memiliki ciri khas masing-masing seperti model, harga dan jenis kain yang digunakan. Ada barnd yang menyediakan gamis, tunik dan jilbab seperti Florania, Moon Hijab, Jeehana, Clover Clothing, M- Covered, Mybamus, Nuhijab dan Shejab. Nuhijab, Shejab, Clover Clothing termasuk brand yang rajin mengeluarkan koleks-koleksi terbarunya, dalam sebulan bisa mengeluarkan beberapa model terbaru. Ada juga beberapa produk yang mengeluarkan koleksi terbaru sebulan sekali.
Brand yang fokus di gamis dan tunik seperti Tuneeca, Zelia, Mezora, Zenitha, PN Fashion, Al Madani, Azka, Azkasyah, New Najla, Numeta, Nurrin, Queena, Razita, Rima dan Salfaz.

Aneka tutorial dari produk Jilbab Nuhijab

Koleksi terbaru dari PN Fashion 'Februari 2015'

Sarimbit Keluarga juga banyak pilihannya lho :)

Banyak pilihan untuk anak

 Aneka pilihan mukena

 Aneka pilihan baju koko

Sedangkan untuk penggemar gamis kaos atau atasan berbahan kaos, ada di merk Dayyan clothing, Dzikr Clothes, Polite dan Qirani. Untuk anak-anak juga ada kaos muslim yang lucu dari Aufa, Dzikr Clothes, dan Kuru Kids. Banyak juga pilihan mukena dari Florania dan Jeehana. Bagi yang suka tampil sarimbit bersama pasangan, Lentik, New Najya, Al Madani dan Larasati bisa menjadi pilihan yang tepat.

Salah satu dari koleksi Tuneeca terbaru' Ogoh-Ogoh Papatai'

Tunik Annata dari Florania ini sempat menjadi best seller lho sampai harus restok :)

Yang terbaru dari Clover Clothing ' New Gamis Paloma'

Selain model yang bervariasi, harga tiap model dan merk juga bervariasi. Untuk harga tertinggi dari koleksi Tuneeca. Hal ini dikarenakan koleksi Tuneeca yang limited edition, dan kainnya pun bagus dan tebal. Sedangkan untuk putri kita yang sholihah, ada banyak pilihan jilbab, piyama, mukena, setelan tunik dan gamis anak dari Thaluna yang cantik. 

Untuk pembelian produk Tuneeca, PN Fashion dan Calosa, saya memberi diskon 10% per item, atau diskon free ongkir untuk pembelian 3 pcs atau lebih. Tiap produk memiliki size pack untuk memudahkan customer memilih baju dengan ukuran yang sesuai. Sebelum membeli, bisa juga tanya-tanya dulu melalui inbox, sms atau wa. Insyaallah saya berusaha untuk merespon dengan cepat. Namun, sebagai manusia biasa, saya minta maaf jika low response karena kewajiban utama saya sebagai istri dan ibu yang tentu mesti lebih diutamakan.

Mengelola bisnis online memberi saya banyak ilmu dan pengalaman baru, mendengar kabar order sudah sampai dan ukurannya pas, tidak kebesaran dan kekecilan, sungguh membuat saya lega dan bahagia. Karena pernah ada customer yang 2 kali retur karena bajunya kekecilan meski saya telah mencoba menerangkan size pack produk tersebut. Ada juga customer yang loyal pada brand tertentu dan selalu mengikuti model terbaru dari brand tersebut.

Bagi saya bisnis online maupun offline sama saja, sama-sama bermodal amanah. Jujur dalam bertransaksi agar tidak menimbulkan kekecewaan di salah satu pihak. Produk di Rumah Busana Aliyah selalu di update setiap saat, begitu ada model terbaru.  Ada model yang restock begitu barang habis tapi ada juga beberapa model yang no restock. Nah, buat yang berminat yuk mampir di Fan Page Rumah Busana Aliyah atau order melalui Tokopedia di Rumah Busana Aliyah.
Demikianlah sekilas tentang Rumah Busana Aliyah, semoga bisa membantu keluarga muslim mencari kebutuhan akan fashion dan busana muslim.

Tulisan ini disertakan dalam
Kontes Bazaar Online – Pamerkan Bisnismu bersama Ladaka Handicraft dan Layana Shop.



Komentar

  1. Lengkap banget koleksi produk muslimahnya Mak. Sukses ya buat Rumah Busana Aliyah-nya. Laris manis tanjung kimpul :). Sukses jg buat lombanya.

    BalasHapus
  2. belum ada harganya ya kak??selain di blog, liat koleksi lainnya dmn?

    BalasHapus
    Balasan
    1. bisa dilihat melalui fanpage dan di tokopedia mbak, silahkan mampir, lihat-lihat dulu koleksinya, semoga ada yang diminati :)

      Hapus
  3. Yg Tuneeca emang lucuk2. Itu produknya Zezee Shahab, kan? Cantik2. :))

    BalasHapus
  4. iya mak, zeezee shahab jd brand ambassadornya Tuneeca , modelnya emg cantik2 :)

    BalasHapus
  5. nyimak gan...
    salam blogwalking :)

    BalasHapus
  6. Mbaakkk...cakep cakep..tuneeca apalagi...tp kayaknyabdaku suka yg pn deh...cz daku bangeettt...sukses bisnisnyabya mbak :)

    BalasHapus
  7. Cantik-cantik dagangannya mbak. Liat koleksi tunik Florania, langsung ingat anakku. Cocok banget kayaknya untuk dia. Sukses untuk bisnisnya ya.. :)

    BalasHapus
  8. wah,,kalo tuneeca dan calosa emang modelnya keren
    sambil ingat2 punya akun di tokopedia ga ya? hihi biasanya cuma promo di fb
    sukses jualannya :D

    BalasHapus
  9. Mbaaa... itu tunik Annata nya cantiiikkk banget, ada yg ukuran besarnya kah? *lirik tas pinggang ;)
    Dulu saya seringnya beli kaos2 Qirani mba, kesini kesini udah jarang lagi. Nah sekarang malah nemu toko online ini, sip siiipp... kapan2 mo cari koleksi baju terbaru mampir aaahh ke Rumah Busana Aliyah.

    BalasHapus
  10. Lengkap banget koleksinya... jadi banyak pilihan. Kereeen Mak.
    sukses ya bisnis onlinenya

    BalasHapus
  11. Bisnis fashion memang nggak ada matinya, ya. Semoga sukses! :))

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer